Recent Posts

Mengulas tentang sejarah ANDROID

Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang aplikasi piranti bergerak

Android versi 2.2 (Froyo: Frozen Yoghurt)

Android versi 2.2 Froyo ini menambahkan beberapa fitur yang lebih baik dari android versi Eclair 2.1.

Android versi 2.2 (Froyo: Frozen Yoghurt)

Android versi 2.2 Froyo ini menambahkan beberapa fitur yang lebih baik dari android versi Eclair 2.1.

Android versi 2.3 (Gingerbread)

Pada 6 Desember 2010, Android versi 2.3 (Gingerbread) diluncurkan. Perubahan-perubahan umum yang didapat dari Android versi ini antara lain peningkatan kemampuan permainan (gaming)

Android versi 3.0/3.1 (Honeycomb)

Android Honeycomb dirancang khusus untuk tablet. Android versi ini mendukung ukuran layar yang lebih besar. Honeycomb juga mendukung multi prosesor dan juga akselerasi perangkat keras (hardware) untuk grafis.

Wednesday, February 15, 2012

Rilis Tablet ZTE Light Tab II


ZTE kembali meledakkan pangsa pasar dengan meluncurkan tablet Android dengan harga terjangkau. Lupakan Samsung Galaxy Tab dan beralihlah ke tablet ZTE yang juga memiliki layar berukuran 7 inci tapi dengan harga sekitar $309 USD. Rencananya ZTE akan meluncurkan tablet ini di Inggris.

Seakan ingin menjadi versi kedua dari Samsung Galaxy Tab, ZTE Light Tab II dipersenjatai dengan Android 2.3, 1,4GHz single-core CPU, 4GB internal storage, micro SD slot, kamera depan dan belakang, WiFi dan disupport 3G.

Tablet ZTE ini dilengkapi fitur hand writing, dukungan beberapa bahasa, akses ke Android Market, Facebook, Twitter dan Foursquare serta Angry Birds. Hanya saja yang kurang memuaskan dari tablet ini adalah quadrant benchmark yang hanya mencapai 406, hal ini tentu tidak bisa dibandingkan dengan Samsung Galaxy Tab. Tapi dengan harga yang jauh di bawah Samsung, Anda tidak salah menginginkannya.

Tuesday, February 14, 2012

Sony Beralih Dari Android ke Vita OS?


Calon Presiden dan juga CEO Sony Kazuo Hirai membuat sebuah pernyataan yang mengindikasikan sebuah rencana untuk mengembangkan platform Vita OS dengan kemungkinan untuk penggunaan pada smartphone dan juga tablet. Vita OS yang mereka kembangkan memang memiliki potensi besar untuk menjadi OS yang sangat hebat bagi para hardcore gamer, sangat mudah untuk melihat potensi pasar yang tersedia jika Sony menggabungkan kedua segmen tersebut ke dalam satu platform.
Akuisisi saham Ericsson baru-baru ini mungkin juga bisa dijadikan indikasi untuk rencana ekspansi Sony, mengingat Vita OS sendiri memang sudah memiliki potensial untuk dikembangkan menjadi platform smartphone maupun tablet. Sony memang masih harus menambahkan banyak aplikasi serta berbagai macam layanan agar mampu menyeimbangi fungsionalitas seperti halnya Android OS, tapi hal tersebut jelas bukan sesuatu yang mustahil bukan?

“Jika Anda menanyakan apakah kami mendesainnya agar bisa dikembangkan lebih jauh untuk penggunaan pada smartphone dan tablet daripada memprioritaskan keperluan menghasilkan tingkat respons tinggi yang mutlak diperlukan dari sebuah perangkat game, maka hal tersebut mungkin saja terjadi. Hal tersebut bukan berarti bahwa kami memang mengaplikasikannya pada smartphone serta tablet pada saat ini, tapi memang Vita OS telah didesain untuk bisa dikembangkan lebih jauh di masa yang akan datang,” kata Yoshio Matsumoto, Senior Vice President dari Sony.

Seperti yang telah diungkapkan oleh Yoshio Matsumoto, hal ini memang belum akan terjadi dalam waktu dekat, namun bukan berarti Sony membuang kemungkinan tersebut. Apakah perubahan tersebut akan mampu membawa Sony ke arah yang lebih baik juga masih merupakan tanda tanya besar. Yang jelas, PS Vita masih belum menuai sukses mengingat masih minimnya judul game yang tersedia, namun peningkatan fungsi dalam suatu platform jelas akan mampu menambah kemungkinan Sony untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.

Download Adele App for Android!


Jika Anda salah satu fans Adele, pastilah berbangga dengan enam Grammy yang ia menangkan di ajang Grammy Awards 2012 kemarin. Prestasi Adele memang luar biasa. Sebelumnya penyanyi berkebangsaan Inggris itu juga telah dipilih Apple sebagai artis pertama yang berhasil mencetak tiga buah rekor secara bersamaan di chart musik iTunes. Selain mencetak penjualan single terlaris, albumnya juga merupakan album terlaris dan akhirnya Adele pun dinobatkan sebagai iTunes Artist of the Year tahun 2011.

Tak cukup itu, jika ingin lebih tahu semua hal tentang Adele, termasuk prestasi, lagu-lagu, foto, juga jadwal manggungnya, sudah pasti Anda tidak akan melewatkan Adele app for Android.

Aplikasi untuk perangkat Android ini diumumkan pihak publikasi Adele melalui Facebook Page. Dengan install Adele app di perangkat Android, maka Anda akan bisa bergabung dengan Adele Fan Community, memberikan komentar juga posting foto dan chatting dengan fans lainnya.


Adele app for Android menjadkan Anda semakin dekat dengan penyanyi bersuara emas, Adele. Langsung saja, download Adele app di Android Market, gratis!